Dukungan PKK pada pemerintah sangat besar

PURBALINGGA, Peran PKK sangatlah besar dalam mendukung program-program pemerintah, terutama dalam rangka menggerakan masyarakat.. Hal tersebut dikemukakan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Purbalingga Ny Hj Erna Sukento pada acara pelantikan dan serah terima Ketua-ketua TP PKK Kecamatan di Gedung Graha Srikandi Komplek Pendopo Dipokusumo Kamis (12/9).

Penandatanganan Berita Acara Serah Terima Ketua TP PKK Kabupaten dan TP PKK Kecamatan (8)Ny. Erna Sukento menambahkan sudah sewajaranya PKK juga perlu mendapatkan dukungan dari dinas/instansi, sehingga akan terjalin kerjasama yang baik dan saling menguntungkan. Keduanya sangat diperlukan dalam upaya untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera, maju dan mandiri,

Selain menurut Ny. Erna Sukento itu seorang anggota PKK dibutuhkan keberanian, banyak bergaul, tidak malu-malu serta banyak bertanya menambah pengetahuan/wawasan dalam membina rumah tangga, agar dalam mendampingi seorang suami dan ibu bagi anak-anaknya menjadi lebih baik.

Pada sesi yang lain Erna Sukento meminta kepada Ketua TP PKK yang baru untuk menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, tidak saja dengan camat selaku Pembina TP PKK kecamatan tetapi juga dengan Puskesmas, PPL serta instansi lain di tingkat kecamatan. Selain itu “ketua dan pengurus yang baru untuk belajar tidak malu-malu serta meneruskan program-program para pendahulunya” pinta Erna

Beberapa TP PKK kecamatan yang dilantik antara lain Ny Momot Prabowo sebelumnya pengurus TP PKK Bobotsari, dilantik menjadi Ketua TP PKK Kecamatan Karangjambu, Ny Raharjo Minulyo sebelumnya Ketua TP PKK Kecamatan Karangjambu dilantik menjadi Ketua TP PKK Kecamatan Kemangkon, Ny Harsono sebelumnya Ketua TP PKK Kemangkon dan dilantik menjadi Ketua TP PKK Kecamatan Kaligondang, Ny Suwardi sebelumnya pengurus TP PKK Kejobong dan dilantik menjadi TP PKK Kecamatan Kejobong dan yang terakhir Ny Ato Susanto yang sebelumnya Ketua TP PKK Kecamatan Kejobong dilantik sebagai Ketua TP PKK Kecamatan Bojongsari.(Humas-Kmn)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *